Penasehat Ahli Gubri Ajak Insan Pers Jaga Kondusifitas dan Tingkatkan Daya Saing Riau
Cari Berita

Advertisement

Penasehat Ahli Gubri Ajak Insan Pers Jaga Kondusifitas dan Tingkatkan Daya Saing Riau

Sabtu, 30 April 2022

Penasehat Ahli Gubernur Riau H Dheni Kurnia, Kadiskominfo Riau Erisman Yahya dan Ketua Komisi Informasi Riau Zufra Irwan, bincang santai dengan sejumlah wartawan di Pekanbaru, Jumat malam. 


PEKANBARU, PARASRIAU.COM - Insan pers atau wartawan punya peran penting dalam menjaga kondusifitas daerah. Terutama dalam menciptakan opini positif yang mampu menumbuhkan optimisme dalam kehidupan masyarakat.


"Alhamdulillah setakat ini Riau sangat kondusif, aman dan damai. Kondisi inilah yang harus sama-sama kita jaga," ucap Penasehat Ahli Gubernur Riau Bidang Informasi dan Komunikasi, H Dheni Kurnia saat bincang santai dengan insan pers, Jum'at (29/4 2022) malam di Pekanbaru.


Turut Hadir Ketua Komisi Informasi Provinsi Riau, Zufra Irwan dan Kadis Komunikasi, Informatika dan Statistik Provinsi Riau, Erisman Yahya.


Dalam waktu dekat, banyak agenda demokrasi yang akan bergulir. Mulai dari pergantian Walikota Pekanbaru dan Bupati Kampar hingga tahapan menuju Pilkada 2024.


"Ini juga bagian dari proses demokrasi. Begitu habis masa jabatan Walikota Pekanbaru dan Bupati Kampar, tentu harus ditetapkan sebagai Pejabat dan Pejabat Bupati-nya," ucap Deni.


Pada Agustus mendatang, juga akan dilakukan take over 100 persen pengelolaan ladang minyak CPP Block oleh PT Bumi Siak Pusako (BSP). 


Ini tentu juga harus sama-sama kita dukung. Karena ini adalah prestasi bagi daerah. Satu-satunya BUMD di Indonesia yang dipercaya seratus persen mengelola ladang minyak, insya Allah adalah BSP ini. Sebagai orang Riau, kita harus bangga karena ini adalah yang harus ditunaikan dengan sangat baik," ulas Dheni lagi.


Itu sebabnya, baik Dheni, Zufra dan Erisman sangat berharap kepada insan pers untuk bersama-sama menjaga kondusifitas, sekaligus kekompakan antar seluruh elemen masyarakat.


"Alhamdulillah karena Riau kondusif, aman dan nyaman, baru-baru ini diumumkan oleh Menteri Investasi/BKPM bahwa realisasi investasi di Indonesia, nomor tiga terbesar di Riau di bawah DKI dan Jabar. Ini belum pernah terjadi dalam sejarah," tutup Dheni. (**/rls)


Editor: M Ikhwan