BKD Riau Baru Terima 85 Pendaftar CPNS Melalui Online
Cari Berita

Advertisement

BKD Riau Baru Terima 85 Pendaftar CPNS Melalui Online

Senin, 18 November 2019



PEKANBARU, PARASRIAU.COM - Sejak dibukanya pendaftaran CPNS pada tanggal 16 November lalu, Badan Kepegawain Daerah (BKD) Provinsi Riau baru menerima sebanyak 85 Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS). Pihaknya masih menunggu pelamar lainnya hingga tanggal 30 November dengan mendaftar di web, https://sscasn.bkn.go.id.

Kepala BKD Riau, Ikhwan Ridwan mengatakan, dari 85 pelamar yang masuk, formasi teknis sudah mencapai 40 pelamar, tenaga pendidik 38 pelamar dan tenaga kesehatan sebanyak 7 pelamar. Jumlah pelamar ini diperkirakan akan terus bertambah sebelum penutupan pendafataran tanggal 30 November. “Itu baru sementara, bisa saja di akhir-akhir penutupan pendaftaran pelamar akan semakin banyak. Biasanya bisa mencapai ribuan,” kata Ikhwan Ridwan, baru-baru ini.


Dijelaskan Ikhwan, bagi para pelamar CPNS agar mengikuti semua persyaratan yang telah ditetapkan oleh panitia seleksi. Jangan sampai di saat melamar ada yang kurang dan tidak masuk dalam seleksi administrasi. “Lengkapi semua persyaratannya, kan ada semuanya di web BKN itu. Jangan sampai ada yang ketinggalan, pilih sesuai formasi yang diinginkan dan sesuai pendidikan,” katanya.

Untuk diketahui Provinsi Riau pada tahun 2019 ini menerima sebanyak 271 formasi, diantaranya, 170 tenaga pendidikan, 22 tenaga kesehatan, dan 79 tenaga teknis. Untuk Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) menggunakan Computer Assisted Test (CAT) direncanakan dimulai bulan Februari 2020 dan Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) pada bulan Maret 2020. Untuk Riau penerimaan CPNS 2019 Pemprov Riau mendapat kuota 279 formasi untuk tiga bidang, yakni teknisi orang, kesehatan orang dan pendidikan, degan jumlah 271 orang.

Ada yang Pasang Foto Sate

Banyak hal-hal aneh dalam pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2019. Bahkan, beberapa peserta yang tidak berniat untuk mengikuti CPNS 2019 tapi tetap mendaftar. Contohnya, BKN menyatakan banyak pelamar abal-abal saat pendaftaran CPNS. Di mana pelamar yang mengunggah dokumen dan foto yang tidak sesuai dengan persyaratan.

"Baca dulu ya #SobatBKN isi Siaran Persnya, jangan ngegasss. Mimin ini sedih sejumlah pelamar abal-abal tsb mengunggah foto diri dengan foto yang aneh, contohnya sate," tulis BKN dalam akun twitternya.

Tak hanya itu, salah satu netizen pun memperlihatkan contoh Kartu Informasi Akun yang menandakan berhasilnya proses registrasi pada tahap awal seleksi CPNS 2019. Sayangnya, pada kartu tersebut, terlihat foto yang digunakan merupakan foto seekor monyet. pr2

dilansir dari berbagai sumber