Pagi Ini Hotspot di Riau Terpantau Hanya 10 Titik
Cari Berita

Advertisement

Pagi Ini Hotspot di Riau Terpantau Hanya 10 Titik

Rabu, 07 Agustus 2019


PEKANBARU, PARASRIAU.COM – Titik panas (hotspot)di Riau terpantau terus mengalami penurunan. Pagi ini, Rabu (7/8/2019), terpantau hanya terdapat 10 titik panas yang terdeteksi di Riau. Jumlah ini lebih baik dari beberapa hari sebelumnya, yang mencapai lebih dari 100 titik.

10 titik panas yang terdeteksi di Riau pagi ini berada di wilayah Kabupaten Rokan Hilir 7 titik, Indragiri Hilir 2 titik dan Siak 1 titik.

“Pagi ini ada 10 titik panas di Riau. Jumlah ini memang berkurang dari beberapa hari lalu, yang bahkan sempat lebih dari 130 titik,” kata Kasi Data dan Informasi BMKG Stasiun Pekanbaru, Marzuki.

Berdasarkan pantauan Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) melalui satelit TERRA, AQUA dan SNPP, 7 dari 10 titik panas di Riau berada pada tingkat kepercayaan lebih dari 70 persen.

Yakni berada di Rohil 5 titik, Siak 1 titik dan Indragiri Hilir 1 titik. Ketujuh titik tersebut diduga kuat merupakan titik api.

Sementara untuk totol jumlah titik panas yang terdeteksi di Pulau Sumatera, BMKG memantau terdapat 70 titik. Dengan titik terbnayak berada du Provinsi Sumatera Selatan, yakni berjumlah 28 titik.

Selebihnya berada di Aceh (13 titik), Jambi (7 titik), Kepulauan Riau (2 titik), Lampung (4 titik), Suamtera Utara (3 titik) dan Bengkulu (3 titik).***

dilansir: metropekanbaru.com