Pemprov Riau Gelar Pasar Murah, Gubri: Semoga Bisa Membantu Masyarakat
Cari Berita

Advertisement

Pemprov Riau Gelar Pasar Murah, Gubri: Semoga Bisa Membantu Masyarakat

Kamis, 21 April 2022

Gubernur Riau Syamsuar saat meninjau pasar murah di Pekanbaru. ist


PEKANBARU, PARASRIAU.COM - Pemerintah Provinsi Riau menggelar bazar murah di Gelanggang Remaja, Jalan Sudirman. Kegiatan sosial ini didukung oleh PT Arara Abadi satu unit usaha dari Asia Pulp and Paper (APP) Sinar Mas serta Bulog.


Berbagai kebutuhan barang harian dijual dengan harga terjangkau pada rangkaian terakhir kegiatan bazar murah di gelar Pemprov Riau ini.


"Kami ucapkan terima kasih dulu kepada pihak yang mendukung bazar murah ini. Baik Sinar Mas, Bulog juga. Ini bagian keperdulian kita, mudah-mudahan masyarakat dapat terbantu," kata Gubernur Riau Syamsuar, Kamis (21/4/22).


Pada kesempatan ini, orang nomor satu di Riau ini sempat membagi langsung kemasan paket minyak goreng kemasan Filma, kepada warga yang sudah ikut antri pembelian.  


Mantan Bupati Siak ini juga sempat berbincang-bincang dengan salah satu warga. Peserta bazar murah yang didominasi kaum ibu-ibu menyatakan apresiasinya. Namun sebagai bentuk operasi, harga pasar yang saat ini masih tinggi, seperti harga minyak goreng.


Pada kegiatan bazar murah ini, minyak goreng kemasan merk Filma per liternya dijual 15 ribu. Namun untuk pembelian, warga harus merogoh kocek sebesar Rp30 ribu atau 2 liter setiap paket pembelian. 


Kemudian minyak goreng curah dari PT RMI dijual Rp12.500 perliter. Harga ini lebih rendah dibanding harga dipasaran, yakni 14 ribu per liternya. Sementara beras premium dijual 100 ribu per 10 kg. Telor 37 ribu perapan. Tepung terigu 10 ribu per kg serta gula dijual dengan harga Rp 12500 per kg. (*)


Editor: M Ikhwan