Hari Kedua Dinas Aktif, Gubri Tes Wawancara Calon Direksi PT PIR Secara Virtual
Cari Berita

Advertisement

Hari Kedua Dinas Aktif, Gubri Tes Wawancara Calon Direksi PT PIR Secara Virtual

Rabu, 13 Januari 2021


PEKANBARU, PARASRIAU.COM - Kondisi Gubernur Riau Syamsuar semakin membaik pasca-pemulihan akibat terpapar Covid-19. Hari ini, Rabu (13/1/2021), Gubri Syamsuar melakukan tes wawancara akhir terhadap para calon Direksi PT Pengembangan Investasi Riau (PIR) Riau atau Riau Investment Corp (RIC) secara virtual di Pekanbaru.


Ini merupakan hari kedua Syamsuar kembali berdinas aktif sebagai Gubernur Riau setelah kondisinya semakin membaik di masa-masa pemulihan setelah sembuh dari Covid-19. Kemarin, selain melakukan video conference terkait pelaksanaan vaksin Covid-19 di Riau,  Gubri Syamsuar juga melakukan tes wawancara terhadap calon Komisaris PT PIR secara virtual. Hal serupa juga dilakukan Gubri terhadap calon Direksi BUMD Pemprov Riau tersebut. 


Kepala Biro Administrasi Perekonomian dan Sumber Daya Alam Provinsi Riau John Armedi Pinem mengungkapkan tes wawancara tersebut dilakukan melalui aplikasi Zoom meeting, mengingat situasi masih Pandemi Covid-19 dan kondisi Gubernur Syamsuar yang belum begitu pulih.


"Untuk calon direksi PT PIR hari ini sudah selesai. Ada lima orang yang melakukan tes wawancara tersebut," katanya.


Menurutnya, untuk pengumuman hasilnya akan disampaikan secepat dan menunggu keputusan dari Gubernur Riau. "Dalam waktu secepatnya, kita menunggu keputusan hasil dari bapak Gubernur," ungkapnya.


Menurut John Armedi Pinem, pada Kamis besok Gubri juga akan melakukan wawancara virtual terhadap calon komisaris dan direksi 

PT Sarana Pembangunan Riau (SPR).


"Untuk SPR besok pesertanya ada tiga orang dari calon komisaris dan tiga orang calon direktur. Ada tiga dari masing-masing kandidatnya," ungkapnya.


Makin Membaik


Sebelumnya Jubir Satgas Covid-19 Provinsi Riau dr Indra Yovi kepada media mengungkapkan aktivitas keseharian Gubernur sudah mulai dilakukan, seperti menerima tamu, tanda tangan berkas, serta olahraga kecil di sekitar kediaman rumah dinas.


"Kondisi Pak Gubernur bagus, masih dalam masa proses  pemulihan, aktivitas ringan sudah, seperti menerima tamu, tanda tangan berkas sudah lama itu. Namun, untuk menghadiri acara belum kami izinkan," kata dr Indra Yovi.


Kata Indra Yovi, Gubri Syamsuar melakukan olahraga kecil juga sudah mulai. "Jalan-jalan kecil, tapi di dalam rumah, di lingkungan rumah, kediaman dinas. Tapi, kalau keluar belum kami izinkan," ujarnya.


Kemarin, lewat video conference, wajah Gubri Syamsuar terlihat semakin bugar dan jauh lebih baik ketimbang pertamakali muncul ke publik pasca-negatif Covid-19 pada 4 Januari silam. 


Saat menyampaikan pidato tentang pelaksanaan vaksin Covid-19 pada Selasa kemarin yang juga dirilis ke berbagai medsos, wajah Gubri tampak cerah dan segar. Hanya suara Gubri terdengar sedikit serak, seperti ada gangguan pada kerongkongannya. (rls/pr2)