Prihatin Atas Kondisi Mess Riau, Sekdaprov akan Usulkan Perbaikan kepada Gubri
Cari Berita

Advertisement

Prihatin Atas Kondisi Mess Riau, Sekdaprov akan Usulkan Perbaikan kepada Gubri

Senin, 20 Januari 2020



JAKARTA, PARASRIAU.COM - Sekretaris Daerah Provinsi Riau, Yan Prana Jaya mengaku prihatin atas kondisi bangunan Mess Pemprov Riau yang berada di Jakarta. Selain kondisi bangunan sudah banyak yang rusak, ambrol bahkan ada kamar yang sudah tak layak dipakai.

Demikian disampaikan Sekdaprov Riau, Yan Prana saat melakukan kunjungan ke Mess Slipi, Senin (20/1) didampingi Kepala Badan (Kaban) Penghubung Provinsi Riau, Erisman Yahya. 

Kepada Sekda, Kaban Erisman menunjukkan kondisi Mess yang bangunannya sudah banyak rusak. "Mess sudah sangat memperhatikan Pak Sekda, sudah banyak rusak, ambrol bahkan ada kamar yang sudah tidak bisa dipakai lagi," ungkap Kaban Erisman 

Kaban Erisman juga melaporkan bahwa pendapatan Mess Slipi ini tidak sebanding dengan pengeluarannya. "Pendapatan Mess ini untuk bayar pajak saja tidak tertutupi," jelasnya sambil mengajak Sekda keliling melihat Mess tersebut.

Melihat posisi Mess yang sangat strategis, Kaban Erisman berharap menjadi perhatian Pemprov Riau ke depannya apakah mau diperbaiki atau dibuat bangunan baru. "Di sini akses ke mana-mana dekat Pak Sekda, di belakang Mess ini ada dua Rumah Sakit rujukan nasional yakni RS Jantung Harapan Kita dan RS Dharmais.  Kantor pemerintah dan DPR RI juga dekat dari sini. Jika ini dibuat bangunan baru seperti perhotelan, saya yakin ini bisa menghasilkan PAD yang luar biasa," paparnya.

Sekda menyambut baik usulan yang disampaikan Kaban Penghubung tersebut. Ia mengatakan sudah seharusnya Mess ini dibangun dengan baik. "Kalau dibangun perhotelan disini sangat bagus, apalagi tanahnya juga luas. Ini nanti kita akan laporkan kepada Pak Gubernur dan Pak Wagubri," kata Sekda Yan Prana sambil melihat lansung kondisi bangunan Mess tersebut yang sudah banyak rusak.

Setelah melihat Mess Pemprov Riau tersebut, Sekda Yan Prana melanjutkan kunjungan ke Kantor Badan Penghubung Provinsi Riau yang berada di Otista Jakarta Timur. Selain didampingi Kaban Penghubung Erisman Yahya, turut juga mendampingi Kepala BKD Provinsi Riau Ikhwan Ridwan. rls