Arman Datuk Kayo Panyalai Terpilih Jadi Ketua Alumni SMA Ekasakti Periode 2024 - 2027
Cari Berita

Advertisement

Arman Datuk Kayo Panyalai Terpilih Jadi Ketua Alumni SMA Ekasakti Periode 2024 - 2027

Senin, 01 Juli 2024

Arman Datuk Kayo Panyalai Terpilih Jadi Ketua Alumni SMA Ekasakti Periode 2024 - 2027


PADANG, PARASRIAU.COM - Ikatan Keluarga Besar (IKB) SMA YPTI Ekasakti - SMA Ekasakti Lintas Angkatan saat sukses menggelar Mubes 2 di Aula Kantor Gubernur Sumbar, Minggu (30/6/2024). 


Pada Mubes 2 ini secara resmi melalui voting terpilih Arman Datuk Kayo Panyalai (Arman) yang berdomisili di Pekanbaru menjadi ketua alumni SMA Ekasakti Lintas Angkatan Tahun 2024 periode 2024 - 2027 dari dua orang kandidat calon.



Sebelum dilakukan pemilihan secara demokrasi dan aklamasi, para kandidat diuji untuk menyampaikan visi dan misinya di hadapan para anggota yang hadir sebagai peserta yang ikut memilih ketua umum. 


Dalam Mubes tersebut ikut hadir ketua yayasan, kepala sekolah SMA Ekasakti, para Alumni dan para undangan lainnya. 


"Alhamdulillah saya dipercayakan dan diamanahkan oleh alumni antar lintas Angkatan SMA YPTI Ekasakti - SMA Ekasakti Padang yang diamanahkan sebagai ketua untuk mengayomi alumni lintas Angkatan 41 tahun lintas angkatan.Dan Arman terlahir di SMA YPTI Ekasakti angkatan 1991," ujar Arman.


Lanjutnya, dirinya akan berupaya menjalankan amanah tersebut sesuai batas kemampuannya. Yang penting artinya dengan niat nawaitu yang sungguh-sungguh untuk memajukan almamater ini.


Arman mempunyai visi dan misi yaitu untuk membangun kembali wadah dalam artian tali silaturahmi untuk menyatukan dua sekolah yang sebelumnya YPTI Ekasakti. "Kami menyatukan semoga ada perubahan kedepannya," harapnya.


Ditambahkannya, ia terlahir dari sekolah YPTI Ekasakti dan juga termasuk penggagas dari IKB. "Harapan kami terbesar adalah untuk mempererat silaturahmi, karena motto kami itu adalah saudara kandung itu tak musti sedarah," ulasnya.


Dalam Mubes ke 2 ini pemilihan memakan waktu cukup lama dan dilakukan secara voting suara terbanyak. Dalam hal ini dari hasil voting yang mendapat suara terbanyak berpihak pada Arman Datuk Kayo Panyalai dari angkatan "91 mendapat sebanyak 75 dan Sumi Mujinarti, S,Pt angkatan "92 mendapat 17 suara. (*/pr2)