Masuk 10 Kampus Islam Terbaik Versi Edurank, Syafhendry: UIR akan Terus Tingkatkan Mutu Kampus
Cari Berita

Advertisement

Masuk 10 Kampus Islam Terbaik Versi Edurank, Syafhendry: UIR akan Terus Tingkatkan Mutu Kampus

Jumat, 03 Mei 2024

Masuk 10 Kampus Islam Terbaik Versi Edurank, Syafhendry: UIR akan Terus Tingkatkan Mutu Kampus


PEKANBARU, PARASRIAU.COM - Universitas Islam Riau (UIR) sebagai salah satu Perguruan Tinggi Swasta (PTS) Islam di Indonesia akan selalu meningkatkan mutu pendidikan melalui keaktifan melaksanakan catur dharma pendidikan yaitu pendidikan, pengajaran, pengabdian masyarakat dan dakwah Islamiyah. 


Sehingga UIR menjadi PTS Islam yang dapat bersaing dan menjadi pilihan putra-putri Indonesia untuk menimba ilmu.


Baru-baru ini akun Instagram @visedu.id mengunggah postingan yang bersumber dari data yang dilansir dari Kampus Republika pada tahun 2023, bahwa UIR masuk ke dalam 10 universitas islam terbaik di Indonesia menurut Edurank. Informasi tersebut tentu direspon positif oleh Wakil Rektor I Bidang Akademik Dr. H. Syafhendry, M.Si.


“Alhamdulillah, mendengar informasi baik seperti itu justru menjadi pemacu semangat kita untuk terus meningkatkan mutu UIR dan tidak cepat berpuas diri," ungkapnya saat diwawancara Tim Humas UIR baru-baru ini.


Syafhendry menambahkan, pemeringakatan dirasanya cukup sebagai pemantik semangat sekaligus motivasi kepada kampus untuk selalu berbenah diri dan meningkatkan berbagai instrumen-instrumen yang penting bagi sebuah perguruan tinggi.


Instrumen penting lengkapnya sarana dan prasarana pengajaran, peningkatan SDM tenaga pendidik bahkan kependidikan, aktifitas catur dharma pendidikan dan tata kelola kelembagaan merupakan poin yang tidak kalah penting diperhatikan untuk dapat bersaing dengan PTS maupun PTN islam serupa.


EduRank sendiri tercatat sebagai lembaga pemeringkatan universitas internasional yang berbasis di Amerika Serikat. Dalam pemeringkatan, UIR berhasil menduduki posisi 77 untuk pemeringkatan perguruan tinggi se-Indonesia.


Sementara berdasarkan perguruan tinggi UIR masuk pada peringkat ke 1 untuk PTS di wilayah Riau, sehingga kabar baik ini sejalan dan mendukung visi UIR unggul 2041 menjadi “Universitas Islam Berkelas Dunia Berbasis Iman dan Takwa". (*/pr2)