Buka Bersama, Komunitas Otomotif Hofos Riau Daratan Bagikan 800 Nasi Kotak
Cari Berita

Advertisement

Buka Bersama, Komunitas Otomotif Hofos Riau Daratan Bagikan 800 Nasi Kotak

Minggu, 10 April 2022

Komunitas Otomotif Honda Freed Owners Indonesa Chapter Riau Daratan (Hofos HRD) membagikan 800 nasi kota untuk takjil berbuka puasa. ist


PEKANBARU, PARASRIAU.COM - Ratusan anak-anak di sejumlah panti asuhan di Kota Pekanbaru bersuka cita saat disambangi rekan-rekan dari komunitas Otomotif Honda Freed Owners Indonesa Chapter Riau Daratan (Hofos HRD).


Kedatangan mereka (Hofos HRD, red) dalam rangka kegiatan membagikan Takjil Nasi Kotak Lengkap Lezat yang dikemas dalam tema 'Hofos Berbagi Takjil Nasi Kotak' lengkap di bulan Ramadhan sebagai bagian Program Hofos HRD Peduli, Sabtu (9/4).


Penyerahan nasi kotak takjil Ramadhan di panti asuhan As-Shohwah Panam.


"Dalam kegiatan ini tidak kurang 800 paket nasi kotak lengkap yang dibagikan ke 10 panti asuhan yang tersebar di Kota Pekanbaru oleh rekan-rekan dari komunitas Otomotif Honda Freed ini. Selain itu mereka juga membagikannya ke masjid-masjid, pengguna jalan raya dan kaum du’afa," ungkap Firman selaku Ketua Pelaksana didampingi Azmi Abenk Waketulak di lokasi acara.


Alhamdulillah pada bulan baik Ramadhan ini, katanya, kawn-kawan dari Hofos Riau Daratan (HRD) berkesempatan untuk untuk melaksanakan kegiatan Berbagi Takjil Nasi Kotak Lengkap sebagai bagian dari Program Hofos Riau Daratan Peduli. Juga kegiatan buka bersama ini untuk selalu mempererat silahturahmi antar member yang tergabung di Hofos Riau Daratan.



Firman menambahkan bahwa Program Hofos Peduli ini selain berbagi Takjil, ada juga kegiatan lain yang bersifat sosial. "Hal ini tentunya sebagai wujud tanggung jawab kami sebagai komunitas otomotif yang tidak hanya melakukan kegiatan-kegiatan turing dan modifikasi. Namun juga harus berperan aktif dalam kegiatan positif untuk masyarakat," ujarnya.


Dihubungi secara terpisah Ketua Chapter Hofos Riau Daratan, Om Arga atau yang biasa disapa om Cowboy menyampaikan rasa bahagia dan apresiasi tinggi kepada semua panitia, terutama seluruh member komunitas Hofos Riau Daratan yang telah antusias dan berpartisipasi dalam donasi kegiatan ini juga atas kehadirannya dalam berbuka bersama dengan seluruh member di cafe Koojai.


“Kegiatan berbagi ini dilakukan untuk memupuk kepedulian member komunitas Hofos Riau Daratan untuk lebih peduli dan berbagi kepada sesama. Apalagi di bulan baik bulan Ramadhan ini dan melalui kegiatan berbuka bersama kiranya akan terus terjalin silahturahmi yang erat sesama member. Insya Allah ini akan terus menjadi kegiatan rutin kedepannya," harapnya.


Sebelum berbuka, seluruh tamu undangan mendengarkan tausiyah yang disampaikan oleh Ustadz H Muhammad Ikhwan, Lc, MA. Dan ditutup dengan doa bebuka puasa. pr2


Editor: M Ikhwan