Di Tengah Pandemi, Mahasiswa KKN-DR Plus Fekonsos UIN Suska Riau Bagikan Masker, Minuman Herbal dan Ceramah Online
Cari Berita

Advertisement

Di Tengah Pandemi, Mahasiswa KKN-DR Plus Fekonsos UIN Suska Riau Bagikan Masker, Minuman Herbal dan Ceramah Online

Senin, 24 Agustus 2020

 

PEKANBARU ,, PARASRIAU.COM - Pandemi Covid-19 hingga saat ini masih menyebar luas di Indonesia. Hal itu membuat terhambatnya seluruh aktivitas masyarakat, termasuk aktivitas di bidang pendidikan seperti perkuliahan yang harus dilakukan secara online. 


Namun demikian, UIN SUSKA RIAU tetap melakukan kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) secara online yang disebut dengan KKN-DR Plus. Kegiatan KKN-DR Plus ini lebih banyak dilakukan di rumah. Hanya beberapa kegiatan saja yang diizinkan dilakukan di lapangan atau melibatkan masyarakat banyak. Hal tersebut dilakukan untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19.


Mahasiswa KKN-DR Plus UIN SUSKA RIAU tahun 2020 di Kelurahan Industri Tenyan, RW 02 Pekanbaru- Riau, Senin (20/8) lalu telah melakukan kegiatan sosial berupa pembagian masker dan minuman herbal kepada warga setempat. Kegiatan tersebut dilakukan untuk menyelesaikan program kerja di bidang peduli Covid-19 atau Recovery Covid-19. 


Kegiatan tersebut dilakukan oleh 7 mahasiswa yang terdiri dari 2 tim, antara lain dari kelompok 139, 124, 206, 36, 67, 193, dan 101. Minuman herbal yang dibagikan kepada warga dibuat sendiri bersama anggota tim KKN-DR Plus UIN SUSKA RIAU. 


Disampaikan Sabrina Romadona Hasibuan yang merupakan anggota Tim 1 mahasiswa KKN-DR Plus UIN SUSKA RIAU. Dia menjelaskan, pembagian minuman herbal merupakan salah satu program kerja di bidang peduli Covid-19. Minuman herbal ini bermanfaat untuk meningkatkan kekebalan tubuh agar terhindar dari berbahaya, serta salah satu upaya pencegahan untuk mencegah penularan Virus Covid-19.


Kegiatan sosial peduli Covid-19 ini didampingi oleh Bapak Syafari selaku RW 02 dan sudah mendapat izin dari Bapak Setya Candra selaku Lurah di Industri Tenayan.


Lanjutnya, pembagian pembagian masker untuk masyarakat, juga digelar ceramah atau online. Dengan adanya ceramah, keberanian ini mampu menyediakan kebutuhan akan ilmu dan berbagi ilmu agama dengan cara baru secara berani.


Mahasiswa KKN-DR Plus UIN SUSKA RIAU tahun 2020 di Kelurahan Industritenayan, RW 02 Pekanbaru-Riau telah melakukan kegiatan ceramah secara berani pada Senin (17/7) lalu yang bertema “Menyikapi penyakit bagi umat Islam yang diambil dari kisah Umar Bin Khattab” bersama pemateri Ustadz Syafari S.Ag yang juga imam besar masjid paripurna Al-Anshor. Kegiatan tersebut dilakukan untuk menyelesaikan program kerja di bidang pendidikan dan dakwah keagamaan, "katanya.


Lanjutnya, kegiatan tersebut dibuat oleh 7 mahasiswa yang terdiri dari 2 tim, antara lain dari kelompok 139, 124, 206, 36, 67, 193 dan 101. Ceramah berani ini dilakukan untuk semua warga yang ingin mendapatkan ilmu keagamaan.


"Upaya pemanfaatan teknologi ini memiliki banyak manfaat karena dapat diukur dengan ustadz dan warga lainnya sebagai bentuk kelompok pertemuan dan kerumunan di tengah pandemi global ini," tutup Sabrina Romadona Hasibuan. pr2