236 Mahasiswa Matematika UIR Gelar Khatam Al-Qur’an dan Maulid Nabi SAW
Cari Berita

Advertisement

236 Mahasiswa Matematika UIR Gelar Khatam Al-Qur’an dan Maulid Nabi SAW

Jumat, 15 November 2019



PEKANBARU, PARASRIAU.COM - Sebanyak 236 mahasiswa/i program studi Pendidikan Matematika Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Islam Riau, Kamis (14/11) kemarin menggelar Khatam Al-Qur’an dan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW. 

Sebelum Khatam Al-quran dilaksanakan, ke-236 peserta khatam tersebut diarak keliling kampus dengan iringan kompang dan bersholawatan. Serta aksesoris lainnya dengan memakai baju muslim warna putih dengan peci hitam untuk pria dan berbusana muslim warna putih serta memakai jilbab biru dongker bagi perempuan.

“Semoga dapat terus membaca Al-Qur’an, karena Al-Qur’an merupakan pedoman hidup, jangan hanya membaca tetapi dapat mengaplikasikan isi dari Al-Qur’an tersebut,” kata Bupati Himpunan Mahasiswa Pendidikan Matematika, Teja Zikri Sukmana.

Sementara itu, Wakil Gubernur FKIP UIR menuturkan, semoga setiap himpunan-himpunan mahasiswa yang ada di UIR agar dapat menciptakan dan mengembangkan kegiatan-kegiatan yang bermanfaat. “Terus lanjutkan kegiatan Khatam Al-Qur’an ini, agar himpunan-himpunan mahasiswa lainnya dapat termotivasi untuk melaksanakan kegiatan tersebut,” katanya.

Menurut Ketua Program Studi Pendidikan Matematika, Leo Adhar Effendi, S.Pd., M.Pd, Khatam Al-Qur’an merupakan kegiatan rutin tahunan yang dilaksanakan agar mahasiswa pendidikan matematika gemar membaca Al-Qur’an. Di samping itu, dari kegiatan ini diharapkan mahasiswa termotivasi mendalami ilmu-ilmu Al-Qur’an.

“Intinya sebagai mahasiswa lebih mengembangkan pengetahuan kita seputar Islam dan selalu membiasakan diri menbaca Al-Qur’an setiap saat,” tutupnya. pr2

dilansir: metropekanbaru.com